
ACARA PUNCAK PENGHARGAAN TOP BUMD AWARDS 2025 ANEKA USAHA # Bintang 4
Acara puncak penghargaan TOP BUMD Awards 2025 dengan mengusung tema Tata kelola dan Digitalisasi dalam membangun kinerja Bisnis dan layanan BUMD. Acara tersebut diselenggarakan di Dian Ballroom, Hotel Raffles Jakarta Ciputra Word Jl. Prof. DR. Satrio No.5 Kuningan Jakarta. Senin 28 April 2025
TOP BUMD Awards adalah ajang penghargaan BUMD terbesar dan paling bergensi di tanah air yang digelar oleh Majalah Top Business bekerja sama dengan Institut Otonomi Daerah (i-OTDA) serta beberapa asosiasi bisnis dan ekonomi, serta didukundg oleh Kementerian Dalam Negeri.
Berdasarkan hasil penilaian yang dilakukan secara obyektif dan independent, maka Dewan juri menetapkan Perumda Perkebunan Kahyangan Jember sebagai Pemenang Penghargaan TOP BUMD Awards 2025 BUMD ANEKA USAHA # Bintang 4.
Direktur Utama Perumda Perkebunan Kahyangan Jember Bapak Sofyan Sauri, S.M., M.M meraih penghargaan katagori TOP CEO BUMD 2025.
Sementara itu tak lepas dari peran penting Pemerintah Kabupaten Jember yakni Bupati Jember Bapak Muhammad Fawait, S.E., M.Sc. Meraih penghargaan katagori TOP Pembina BUMD 2025.
‘Direktur Utama memyampaikan terima kasih yang sebesar besarnya kepada seluruh karyawan dan manajemen agar lebih baik lagi kedepannya sesusai dengan visi dan misi tentang tata kelola BUMD yang baik seperti tertuang dalam PP 54 tahun 2017ungkap pak Sofyan Sauri.
Keberhasilan ini adalah berkat dukungan dan motivasi dari Bupati Jember Gus Fawait selaku Kuasa Pemilik Modal di Perumda Perkebunan Kahyangan Jember. ‘tambahnya
TOP BUMD Awards 2025 diselenggaraka dalam mendukung program dan kebijakan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah guna mempercepat peningkatan kinerja BUMD serta pembangunan perekonomian di daerah. Diharapkan disetiap BUMD, dapat terpacu untuk selalu berprestasi dan berperan dalam pembangunan daerah serta perekonomian nasional.
Penghargaan ini patut dan layak kita syukuri, karena manajemen dan perusahaan , telah berhasil menjadi pemenang dalam event TOP BUMD Wards 2025 yang merupakan kegitan pembelajaran dan penghargaan Awards BUMD terbesar dan paling membanggakan di Indonesia.
Alhamduliilah, di tahun 2025 ini hasil penilaian yang dilakukan oleh dewan juri bahwasanya Perumda Perkebunan Kahyangan Jember menunjukkan kinerja yang meningkat dibandingkan tahun - tahun sebelumnya. Oleh karena itu tantangan kedepan Perumda Perkebunan Kahyangan Jember harus sehat agar karyawannya sejahtera dan bisa menyumbangkan PAD tentunya. ‘pungkasnya